Penyebab Share Screen WA Tidak Ada Suara & Cara Mengatasinyap

  • Anita Apprilia
  • Des 19, 2024
Penyebab Share Screen WA Tidak Ada Suara

Penyebab Share Screen WA Tidak Ada Suara & Cara Mengatasinya – Share screen merupakan salah satu fitur terbaru di aplikasi WhatsApp. Fitur satu ini sudah rilis sejak beberapa bulan yang lalu. Dan ternyata banyak para pengguna Whatsapp yang mengandalkan fitur tersebut.

Baik itu ketika ingin mempresentasikan sesuatu kepada orang lain atau saat ingin nonton bersama. Memang tidak bisa kita pungkiri bahwa fitur tersebut tergolong sangat membantu dan sangat bermanfaat bagi banyak pihak.

Tapi sayangnya, beberapa pengguna mungkin mengalami permasalahan ketika sedang Share screen. Adapun salah satu permasalahan yang mungkin dialami adalah Share screen wa tidak ada suara. Kira-kira Apa yang menyebabkan Share screen tidak ada suara?

Kemudian Bagaimana mengatasi permasalahan tersebut? Bagi kamu yang membutuhkan  informasi lengkapnya, bisa banget simak ulasan kali ini sampai selesai.

Apa itu Share Screen WA

Share screen merupakan istilah untuk kegiatan membagikan layar. Dan istilah ini bukan hanya bisa digunakan  untuk aplikasi WhatsApp tapi juga bisa digunakan untuk istilah-istilah di aplikasi yang lainnya. 

Kalau untuk share screen wa sendiri merupakan fitur yang memungkinkan para pengguna aplikasi WhatsApp untuk membagikan layer perangkat kepada para pengguna lain. Fitur yang satu ini hanya bisa kamu lakukan ketika melakukan panggilan video atau video call.

Dengan menggunakan fitur ini maka kamu dapat membagikan konten kemudian presentasi atau bahkan pembelajaran online atau daring. Bahkan tidak sedikit nih parah pengajar yang memanfaatkan fitur tersebut ketika mengajar.

Hal ini supaya kegiatan belajar mengajar tetap bisa dilakukan sesuai dengan jadwal yang sudah ada. Nggak ada lagi yang namanya libur belajar. 

Cara Mengaktifkan Fitur Share Screen di WA

Ketika ingin menggunakan fitur search screen di WhatsApp, kamu cuma perlu melakukan beberapa tahapan-tahapan yang tergolong simple. Berikut ini adalah tutorial yang perlu kamu coba:

  • Langkah pertama adalah dengan membuka aplikasi WhatsApp kemudian melakukan panggilan video dengan beberapa orang. Alias panggilan video dengan orang-orang yang akan kamu ajak untuk share screen
  • Setelah berhasil mengajak mereka video call dan sudah berada di dalam layanan tersebut,  lanjutkan dengan memulai kegiatan share screen. Caranya adalah dengan mengklik ikon Share screen yang ada di bagian paling bawah layar
  • Kemudian konfirmasi kegiatan berbagi layar
  • Lalu kamu bisa langsung membagikan layar sesuai dengan keinginan

Dan saat ini orang-orang yang ada di dalam panggilan video tersebut sudah  bisa melihat layar yang kamu bagikan. Kamu bebas ya mau membagikan layar apapun. Baik itu file kemudian dokumen foto dan video ataupun yang lainnya.

Kalau ngerasa sudah selesai melakukan kegiatan secara screen, kamu bisa langsung berhenti dengan cara mengklik tulisan berhenti berbagi.

Keunggulan Fitur Share Screen di WhatsApp

Sebagai salah satu fitur terbarunya, ternyata fitur satu ini punya berbagai macam keunggulan, apalagi kalau kita bandingkan dengan fitur screen di aplikasi-aplikasi lain. Berikut merupakan beberapa keunggulannya:

  • Konten hanya bisa dilihat oleh orang-orang yang sudah bergabung ke dalam panggilan video

Keunggulan yang berikutnya adalah karena konten yang kamu bagikan cuma bisa dilihat dan diakses oleh orang-orang yang sudah tergabung ke dalam panggilan video. Itu artinya orang-orang yang belum masuk ke dalam panggilan video tersebut nggak bakalan bisa mengaksesnya.

  • Nggak bakalan direkam oleh pihak aplikasi WhatsApp

Keunggulan yang gak kalah menariknya lagi adalah kegiatan secara screen kamu nggak bakalan direkam oleh pihak WhatsApp. Ini merupakan salah satu keunggulan yang cukup menarik, dan tentunya akan sangat aman.

Penyebab Share Screen WA Tidak Ada Suara

Setelah mengetahui beberapa ulasan di atas, beberapa diantara kamu pasti pernah mengalami Share screen wa tidak ada suara kan? Kali ini kita bakalan bahas beberapa penyebabnya.

Izin Akses Microphone Bermasalah

Penyebab yang paling utama adalah karena izin akses microphone bermasalah. Salah satu permasalahan yang sering terjadi adalah karena kamu tidak memberikan izin di awal. Umum ya pihak aplikasi memang akan meminta izin untuk mengakses microphone perangkat kamu.

Tujuannya adalah supaya mikrofon tersebut bisa berfungsi dengan baik, termasuk ketika sedang melakukan presentasi atau sedang melakukan Share screen di aplikasi WhatsApp. Ketika kamu tidak mengaktifkan atau mengizinkannya di awal, maka ini akan menjadi permasalahan. Yaitu akan membuat suara screen wa-nya tidak ada suara. 

Tapi nggak perlu khawatir, karena permasalahan satu ini bukanlah permasalahan serius. Sebab bisa kamu atasi dengan mudah.

Aplikasi Belum di Update

Penyebab yang berikutnya bisa saja karena versi aplikasi WhatsApp yang kamu gunakan merupakan versi lama alias versi usang. Sebagaimana halnya aplikasi-aplikasi lain, pihak develop Whatsapp juga terus melakukan pengembangan.

Pengembangan-pengembangan tersebut menuntut para pengguna untuk terus mengikuti pengembangannya. Supaya tidak ketinggalan versi terbaru dan supaya tidak mengalami kendala-kendala yang serius.

Karena kalau kamu masih menggunakan versi yang lama, maka wajar kalau Kemudian ada beberapa kendala yang kamu alami, termasuk share screen yang gak ada suaranya. 

Jaringan Internet Bermasalah

Sementara penyebab yang terakhir adalah karena jaringan internet bermasalah. Ketika melakukan Share screen di aplikasi WhatsApp, kamu membutuhkan jaringan internet yang kualitasnya stabil dan bagus.

Karena kalau jaringan kamu bermasalah, dalam artian jaringannya nggak stabil dan lelet, maka ini akan membuat share screen kamu nggak ada suaranya. 

Cara Mengatasi Share Screen  Tidak Ada Suara

Setelah mengetahui beberapa penyebabnya, sekarang kita bakalan bahas beberapa cara mengatasi Share screen yang tidak ada suaranya. Yuk simak daftarnya berikut ini!

  • Perbarui aplikasi

Cara yang paling pertama adalah dengan memperbarui aplikasi. Dalam hal ini kamu harus memperbarui aplikasi tersebut ke versi yang paling terupdate. Untuk mengupdatenya sendiri bisa dengan menggunakan aplikasi pengaturan atau Google Play Store.

Kalau pengen menggunakan aplikasi Google Play Store, maka kamu bisa langsung buka aja aplikasi tersebut. Kemudian lanjutkan dengan mengklik menu pencarian dan ketik tulisan WhatsApp.

Kemudian enter Maka akan muncul hasil pencariannya. Ketika ada tulisan update di sebelah kanan aplikasi maka kamu bisa langsung klik saja tulisan tersebut. Dengan demikian maka kamu bisa menunggu proses updatenya selesai.

Begitu proses update selesai, maka versi aplikasi yang ada di perangkat Kamu adalah versi terbaru dan siap buat digunakan untuk share screen tanpa bermasalah.

  • Berikan izin microphone

Cara yang gak kalah pentingnya lagi adalah dengan memberikan izin microphone. Memberikan izin mikrofon untuk mengaksess semua menu di WhatsApp bisa kamu lakukan dengan menggunakan menu pengaturan.

  • Hubungkan ke jaringan yang bagus

Cara terakhir adalah dengan menghubungkan ke jaringan yang koneksinya bagus. Supaya nggak ada kendala ketika kamu sedang melakukan kegiatan share screen.

Nah gimana-gimana sudah jelaskan apa yang menjadi penyebab kenapa Share screen Wa nggak ada suaranya? Kamu bisa langsung aja cobain cara penanganannya yang sudah kami bahas di atas. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Post Terkait :