Penyebab HP Banyak Iklan dan Cara Menghilangkannya

  • Anita Apprilia
  • Mei 05, 2024
penyebab hp banyak iklan

Blogpress.id – Penyebab HP Banyak Iklan dan Cara Menghilangkannya – HP merupakan salah satu alat elektronik yang memang tergolong sangat penting bagi masyarakat masa kini. Lantaran ada banyak banget kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan HP. Mulai dari berkomunikasi kemudian belajar, bekerja, sampai dengan hiburan.

Sayangnya, ketika sedang asyik mengakses ponsel biasanya bakalan muncul tuh banyak sekali iklan. Keberadaan iklan ini tentu bakalan mengganggu proses penggunaan perangkat. Terutama kalau misalnya kamu lagi nonton sesuatu atau lagi main game dan membaca artikel.

Nah iklan-iklan ini muncul Biasanya karena kamu salah menekan pada bagian halaman website tertentu. Dan yang paling sayangnya lagi, hal ini juga bisa saja karena ponsel kamu mengalami permasalahan. Oke sebenarnya apa saja sih penyebab HP banyak iklan itu sendiri?

Kemudian bagaimana cara mengatasinya? Bagi kamu yang sedang mengalami permasalahan tersebut bisa coba pahami beberapa penyebab berikut dan bagaimana cara mengatasi yang bisa kamu lakukan nantinya.

Penyebab HP Banyak Iklan

Secara umum, memang terdapat berbagai macam penyebab kenapa iklan bisa tiba-tiba muncul pada perangkat. Dan keberadaan ini emang tergolong cukup mengganggu baik itu ketika kamu sedang melakukan beberapa aktivitas yang penting atau hanya sekedar Scroll media sosial dan sebuah website.

Berikut ini merupakan beberapa penyebab HP banyak iklan yang harus kamu tahu. Dan kamu juga pahami bagaimana cara mengatasinya ya.

Membuka Situs Web Tertentu

Untuk penyebab yang pertama bisa saja karena kamu tidak sengaja membuka situs website tertentu. Jadi iklan-iklan yang muncul juga bisa banget nih kalau misalnya kamu sedang membuka atau mengakses sebuah situs. Seperti situs berita kemudian informasi ataupun situs lain lewat Google Chrome dan beberapa browser lainnya.

Biasanya iklan tersebut bakalan muncul saat kamu menekan tombol ataupun di halaman tertentu. Hal ini karena pihak pengelola pasti mencantumkan iklan di dalam website mereka untuk mendapatkan penghasilan. Yang jika kamu sampai salah klik maka kamu bakalan menikmati iklan tersebut.

Mengakses Game ataupun Aplikasi Gratisan

Sementara untuk penyebab yang lainnya bisa saja karena kamu mengakses game ataupun aplikasi-aplikasi gratisan yang memang notabene-nya akrab dengan iklan-iklan. Nah kalau misalnya kamu sedang mengakses sebuah aplikasi ataupun game biasanya bakalan banyak banget nih iklan-iklan yang muncul.

Seperti aplikasi-aplikasi desain kemudian aplikasi game ataupun yang lainnya. Bahkan yang paling disayangkan lagi jumlah iklannya sangat-sangat banyak jadi akan mengganggu penggunaan. 

Dan biasanya iklan tersebut juga muncul kalau misalnya kamu sudah menyelesaikan satu level ataupun misi di dalam game. Bahkan kadang kamu nggak bisa melewati iklan tersebut. 

Bawaan Sistem dan Antarmuka

Penyebab HP banyak iklan berikutnya bisa saja karena memang bawaan dari sistem ataupun antarmuka. Iklan seperti ini adalah iklan yang biasa dan sama sekali tidak memberikan dampak yang buruk terhadap perangkat kamu.

Hanya saja memang tetap mengganggu penggunaan. Iklan bawaan seperti ini itu artinya saat kamu membeli ponsel dengan menggunakan sistem operasi tertentu maka bakalan ada nih iklan-iklan di beberapa aplikasi bawaannya mereka.

Sebagai contoh ketika kamu menggunakan sistem operasi dari Xiaomi yaitu MIUI. Yang ternyata cukup banyak iklannya juga. Tapi nggak usah khawatir karena iklannya nggak yang banyak-banyak banget juga kok.

Cara Menghilangkan Iklan 

Oke setelah memahami beberapa penyebab di atas sekarang kita akan bahas Bagaimana sebenarnya cara menghilangkan iklan yang bisa kamu lakukan. Kamu bisa cobain step by step yang kami bahas kali ini ya. Hal ini biar iklannya nggak muncul lagi dan kamu bisa mengakses apapun dengan nyaman.

Gunakan Fitur Premium

Sudah bukan rahasia umum lagi bahwasanya ada beberapa perangkat yang memang menawarkan penggunaan secara gratis dan berbayar. Ketika memilih untuk menggunakan versi gratis maka kamu harus berhadapan dengan iklan-iklan yang ada di dalam layanan tersebut.

Dan untuk menghilangkan atau tidak lagi menemukan iklan-iklan yang mengganggu kamu bisa coba gunakan yang versi premium. Kabar baiknya, beberapa layanan menawarkan layanan atau penggunaan premium dengan harga yang cukup terjangkau.

Dan kamu biasanya bukan hanya sekedar menemukan aplikasi yang tidak ada iklannya saja, tapi juga bisa menikmati berbagai macam fitur-fitur mereka yang lainnya yang notabenenya memang hanya tersedia untuk penggunaan versi premium.

Nantinya tinggal sesuaikan saja dengan penggunaan dari aplikasi. Kemudian kamu bisa pilih metode pembayaran sesuai keinginan.

Melalui Fitur Play Protect

Cara mengatasi iklan-iklan yang mengganggu di ponsel berikutnya adalah dengan menggunakan fitur play protect. Dan ini termasuk salah satu fitur yang cukup recommended karena kamu bisa melakukannya tanpa harus membayar atau mengeluarkan uang seperti cara yang sebelumnya.

Namun, fitur satu ini tampaknya tidak menghilangkan iklan secara keseluruhan, tapi lebih ke mengamankan perangkat kamu dari beberapa situs-situs yang kiranya tidak baik bagi perangkat. Misalnya adalah iklan-iklan dari situs website yang nggak resmi.

Fitur satu ini bisa banget kamu akses lewat aplikasi Google Play Store. Terkait dengan langkah-langkahnya bisa ikuti poin-poin berikut!

  • Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi Google Play Store terlebih dahulu.
  • Kemudian kamu bisa Klik icon profil yang letaknya ada di sebelah kanan atas.
  • Lalu tinggal pilih yang bagian play protect.
  • Ketika sudah berhasil masuk maka kamu bisa Klik icon gerigi yang letaknya ada di sebelah kanan atas.
  • Kemudian aktifkan dua pilihan menu yang ada di bagian atas dengan cara menekan toogle pada bagian samping yang berwarna hijau.
  • Selanjutnya pilih yang pindai aplikasi dengan play protect buat memindai aplikasi-aplikasi yang ada di dalam perangkat.
  • Terakhir Tinggal pilih aja tingkatkan deteksi aplikasi.

Hal ini supaya pihak Google bisa melakukan filterisasi terhadap aplikasi-aplikasi ataupun website website yang kiranya tidak dikenal.

Melalui Pengaturan Browser

Selain bisa melakukan pengaturan iklan lewat fitur play protect Ternyata kamu juga bisa melakukan tahapan yang lain yaitu dengan menggunakan menu pengaturan Browser. Dan ini juga termasuk salah satu cara yang recommended buat kamu Cobain.

Karena selain gratis cara melakukannya juga gampang banget dan cukup ampuh untuk menghilangkan iklan-iklan yang mengganggu.

  • Langkah pertama kamu bisa langsung saja buka browser. Salah satu Browser yang bakalan kita Contohkan adalah brosur Google Chrome.
  • Kemudian kamu bisa Klik icon berbentuk titik tiga yang ada di bagian sebelah kanan atas.
  • Pilih yang menu setelan ataupun setting supaya bisa masuk ke bagian setelan pada aplikasi.
  • Begitu sudah berhasil masuk ke menu pengaturan kamu bisa pilih yang bagian menu setelan situs.
  • Begitu muncul berbagai macam pilihan kamu tinggal klik saja yang menu pop up dan pengalihan.
  • Cara berikutnya kamu bisa Matikan toogle yang terletak di bagian samping sampai warnanya berubah menjadi abu-abu.

Nah itu dia beberapa penyebab HP banyak iklan dan bagaimana cara mengatasinya yang bisa kamu coba. Kamu tinggal Cobain aja ketiga cara di atas ya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Post Terkait :