Kenali 4+ Penyebab Baterai Tanam Kembung – Beberapa tahun belakangan ini, hampir semua smartphone pasti menggunakan baterai tanam. Atau yang biasa kita kenal dengan baterai yang tidak bisa dicabut sama sekali.
Memang penggunaan baterai seperti ini cukup menarik dan terkesan modern. Sayangnya baterai tanam juga bisa mengalami permasalahan yang sama seperti baterai-baterai cabut pada umumnya.
Ya itu bisa mengalami kembung. Yang mungkin menjadi pertanyaannya adalah apa sih sebenarnya penyebab baterai tanam kembung? Pasalnya baterai yang kembung memang tergolong cukup berbahaya terhadap perangkat.
Apalagi hal ini bisa menyebabkan kerusakan yang cukup fatal dan permanen bagi sebuah perangkat. Bukan hanya itu saja, baterai kembung juga bisa berbahaya bagi orang-orang yang ada di sekelilingnya.
Berikut ini yang merupakan beberapa penyebab baterai tanam kembung yang perlu Anda ketahui.
Pengertian Baterai Tanam
Sesuai dengan namanya, baterai tanam merupakan baterai yang jenisnya tidak bisa anda lepaskan secara langsung. Tentu jenis seperti ini berbeda dengan baterai baterai di ponsel sebelumnya yang memang bisa dilepas dengan sangat mudah.
Sebenarnya, baterai tanam tetap bisa dicopot atau dilepas. Dengan catatan oleh mereka yang memang notabenenya berpengalaman dan mempunyai alat khusus.
Salah satu alasan kenapa banyak smartphone masa kini yang menggunakan baterai tanam adalah untuk membuat desain ponsel menjadi lebih ringan dan lebih tipis.
Jadi nggak heran kalau kemudian hampir tidak ada lagi ponsel-ponsel atau smartphone masa kini yang menggunakan jenis baterai cabut atau baterai yang bisa dilepas pasang.
Tanda-Tanda Baterai Tanam Kembung
Sebelum mengetahui beberapa penyebab baterai tanam kembung, kita bakalan bahas dulu nih beberapa tanda-tanda baterai tanam kembung. Siapa tahu anda sudah mengalami beberapa tanda tersebut.
Jika mengalaminya dan menemukan hal tersebut pada perangkat anda, itu artinya sudah pasti bahwa perangkat tersebut mengalami yang namanya baterai tanam kembung.
Pada umumnya terdapat beberapa tanda-tanda yang bisa anda kenali dengan sangat mudah.
- Ponsel bagian belakang terlihat mengembung
- Ponsel bagian layarnya terasa terangkat ataupun garata lagi
- Ponsel kerap mengalami overhead atau panas yang gak normal
- Baterai menjadi cepat panas walaupun baru saja diisi
Kalau misalnya ada salah satu tanda-tanda di atas yang anda alami, itu artinya perangkat Anda harus segera mendapatkan penanganan yang tepat.
Penyebab Baterai Tanam Kembung
Berikut ini merupakan Beberapa penyebab baterai tanam kembung yang harus anda kenali:
Pengisian Daya Berlebihan
Penyebab yang pertama adalah karena kerap melakukan pengisian daya berlebihan. Memang tidak bisa kita pungkiri bahwasanya melakukan pengisian daya baterai Smartphone memang tergolong penting.
Hal ini agar perangkat tersebut tetap bisa beroperasional. Sayangnya Anda mesti melakukan pengisian daya tidak berlebihan atau pengisian daya yang tepat. Upaya menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Misalnya adalah membuat baterai menjadi kembung. Karena ternyata pengisian daya yang berlebihan ini akan berpengaruh terhadap kualitas baterai.
Ketika baterai mengalami pengisian daya berlebihan Maka akan muncul tekanan berlebihan pula pada sel-sel baterai. Inilah yang kemudian membuat baterai tersebut menjadi kembung.
Jadi bagi Anda yang terbiasa meninggalkan perangkat dalam kondisi tercharger atau terhubung ke jaringan internet, bisa dikurang-kurangin ya. Agar tidak menyebabkan baterai kembung pada perangkat.
Biasanya banyak banget nih orang-orang yang senang meninggalkan berangkat mereka dalam kondisi ter-charger ketika pergi keluar rumah atau ketika tidur.
Kualitas Baterai yang Buruk
Penyebab yang berikutnya adalah karena kualitas baterai yang buruk. Ternyata memang nggak semua baterai mempunyai standar yang sama dan mempunyai kualitas yang sangat bagus.
Biasanya baterai-baterai yang kualitasnya tidak bagus alias palsu sangat rentan terhadap permasalahan ini.
Karena memang penggunaan baterai yang gak sesuai dengan standar ataupun komponen-komponen yang murah akan membuat pembengkakan menjadi lebih cepat daripada baterai yang kualitasnya bagus.
Ini bisa saja terjadi ketika anda sudah tidak menggunakan baterai yang original, ya.
Terpapar Panas Berlebihan
Adapun penyebab yang lainnya adalah karena terpapar panas berlebihan. Ponsel memang umumnya mempunyai sistem pendingin. Namun ketika ia terpapar oleh Sinar panas yang terlalu ekstrem, ini tetap akan sangat berpengaruh terhadap performanya.
Dalam hal ini panas tersebut akan menyebabkan baterai menjadi kembung. Salah satu panas berlebihan yang bisa menyebabkannya adalah terpapar sinar matahari secara langsung. Atau bisa juga karena overhead yang disebabkan oleh penggunaan berlebihan.
Beberapa tahun belakangan ini banyak orang-orang yang memaksakan perangkat mereka untuk melakukan kegiatan multitasking. Kegiatan multitasking ini akan membuat perangkat mengalami overhead atau terlalu panas.
Terlalu panas ini ya nanti akan mempercepat terjadinya reaksi kimia di dalam baterai dan membuat terbentuknya gas. Sehingga menyebabkan baterai tersebut menjadi bengkak.
Penggunaan Charger yang Tidak Sesuai
Saat pertama kali membeli perangkat Anda pasti langsung diberikan charger bawaan kan? Charger bawaan tersebut didesain secara khusus untuk perangkat yang anda miliki.
Sehingga ketika menggunakan charger yang tidak sesuai dengan standar tersebut akan menyebabkan berbagai macam permasalahan. Salah satu permasalahan yang cukup serius tentu saja baterai mengalami kembung.
Usia Baterai
Berikutnya adalah karena usia baterai. Perlu diketahui bahwasanya baterai pada perangkat mempunyai usia pakai yang cukup terbatas. Dan seiring dengan penggunaannya bahan kimia di dalam baterai tersebut bakalan menurun kinerjanya.
Nggak heran kalau kemudian baterai-baterai yang sudah tua Pasti akan mengalami pembengkakan. Terlebih lagi jika sudah anda gunakan lebih dari 3 tahunan.
Penggunaan Ponsel yang Berlebihan
Menggunakan ponsel untuk berbagai macam kegiatan Memang sesuatu yang bisa saja Anda lakukan. Namun tetap akan jauh lebih baik jika anda menggunakannya dengan intensitas yang standar atau normal.
Hal ini karena menggunakan ponsel berlebihan atau dengan intensitas yang sangat tinggi akan menyebabkan baterai kembung. Bahkan ini juga bisa menyebabkan berbagai macam permasalahan-permasalahan serius lainnya.
Terlebih lagi jika sering anda gunakan untuk membuat desain ataupun bermain game yang berat.
Kerusakan Internal pada Baterai
Penyebab yang berikutnya adalah karena adanya kerusakan internal pada baterai. Baterai mempunyai komponen-komponen khusus. Yang apabila ada komponen rusak bisa menyebabkan baterai menjadi kembung.
Reaksi Kimia dalam Baterai
Adapun penyebab yang selanjutnya adalah karena Terjadi reaksi kimia di dalam baterai.
Kalau kita perhatikan baterai lithium ion atau baterai baterai yang biasanya digunakan untuk smartphone memang mempunyai reaksi kimia yang tergolong sangat kompleks.
Hal ini karena ketika terjadi reaksi di dalamnya akan merusak sel-sel di dalam baterai dan menyebabkan terbentuknya gas.
Gas inilah yang nantinya bakalan membuat baterai menjadi kembung. Reaksi kimia di dalam baterai sendiri bisa terjadi karena berbagai macam faktor. Salah satunya adalah karena overhead.
Cara Mencegah Baterai Tanam Kembung
Setelah mengetahui beberapa penyebabnya sekarang kita bakalan bar nih cara mencegah baterai tanam kembung. Sebelum mengalami hal tersebut ada baiknya jika anda melakukan pencegahannya saja.
Berikut ini merupakan beberapa cara mencegah baterai tanam kembung yang bisa anda lakukan:
- Jangan melakukan pengisian daya berlebihan
- Jangan menggunakan perangkat dengan intensitas yang berlebihan atau intensitas tidak normal
- Gunakan charger bawaan atau charger yang memang resmi dari pihak produsen
- Selalu jaga suhu ponsel jangan sampai overhead
- Update perangkat lunak secara berkala
- Gunakan baterai yang berkualitas bagus
Demikian ulasan kali ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba.