Cara Transfer Shopee Pay lewat Virtual Account – Beberapa waktu belakangan ini, melakukan pembayaran dengan menggunakan virtual account tergolong cukup sering dilakukan oleh masyarakat kita.
Terutama untuk yang generasi z dan generasi milenial. Kabar baiknya lagi, cara transfer dengan menggunakan virtual account masih ntar bilang gampang kok.
Apalagi dengan menggunakan aplikasi shopee pun kamu sudah bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan metode tersebut loh. Kira-kira Gimana sih caranya?
Oke di artikel ini kami bakalan bahas Bagaimana sebenarnya cara transfer shopee pay lewat virtual account yang bisa kamu coba.
Pengertian Virtual Account
Sebelum jauh-jauh membahas tutorial transfer lewat virtual account, kita bakalan bahas dulu dong pengertian dari virtual account itu sendiri.
Karena mungkin masih banyak yang bingung apa sih sebenarnya virtual account. Jadi virtual account atau yang Biasa disingkat dengan VA merupakan nomor identifikasi yang unik.
Yang mana nomor identifikasi ini merupakan nomor yang dibuat oleh layanan keuangan ataupun pihak perbankan, dengan tujuan untuk mempermudah proses transaksi.
Selain itu virtual account juga bisa kita Artikan sebagai metode pembayaran digital. Perlu digarisbawahi bahwa pihak pelayanan keuangan pasti akan membuat virtual account yang berbeda.
Dan setiap para pengguna akan mendapatkan virtual account pembayaran yang berbeda pula.
Sebagai contoh, ketika para pengguna ingin melakukan pembayaran hutang di aplikasi shopee, maka para pengguna akan mendapatkan virtual account.
Dan jumlah digitnya juga sangat beragam. Maka dari itu para pengguna wajib memastikan bahwa virtual account yang dimasukkan sudah benar. Hal ini agar sistem bisa membaca kode tersebut.
Manfaat Menggunakan Virtual Account
Metode pembayaran yang satu ini punya berbagai macam manfaat. Berikut ini adalah beberapa manfaatnya:
- Praktis
Manfaat yang pertama adalah karena metode tergolong sangat-sangat praktis. Pasalnya dengan menggunakan pembayaran lewat virtual account, maka virtual account tersebut yang nantinya akan mendeteksi pembayaran secara otomatis.
Dengan demikian maka para pengguna sudah nggak perlu lagi melakukan yang namanya konfirmasi. Karena memang secanggih itu.
- Fleksibel
Manfaat yang berikutnya adalah karena fleksibilitas yang sangat tinggi.
Ketika menggunakan virtual account sebagai metode pembayaran maka para pengguna sudah nggak perlu lagi nih repot-repot buat ke bank ataupun ke ATM.
Karena kamu bisa melakukan pembayaran kapanpun dan di manapun. Yaitu dengan membuka aplikasi m-banking lalu memasukkan kode virtual account.
Atau bisa disesuaikan aja dengan aplikasi atau layanan yang kamu gunakan.
- Nggak perlu nomor rekening konvensional
Sementara manfaat yang lainnya adalah karena nggak mengharuskan para pengguna untuk mencatat atau mengingat kamu akan rekening konvensionalnya.
Karena bagaimanapun metode pembayaran dengan menggunakan virtual account ini memang beda banget dengan metode pembayaran transfer.
Nantinya kamu cuma perlu memakai virtual account yang sudah dibuat oleh pihak layanan, dan gak perlu nomor rekening sama sekali.
Dengan beberapa manfaat tersebut wajar banget kan kalau kemudian banyak sekali layanan-layanan perbankan yang mulai menawarkan metode pembayaran virtual account?
Bahkan mungkin memang sudah hampir semua aplikasi-aplikasi keuangan menawarkan metode pembayaran tersebut. Kamu bisa cek sendiri saja di aplikasi yang bakalan digunakan.
Cara Transfer Shopee Pay lewat Virtual Account
Setelah mengetahui pengertian virtual account dan beberapa manfaat yang bakalan diperoleh, sekarang kita bakalan bahas Bagaimana sebenarnya cara transfer shopee lewat virtual account.
Untuk caranya memang gampang dan Super Simple. Kamu bisa langsung ikuti aja tahapan-tahapan berikut!
- Cara yang paling pertama adalah dengan membuka aplikasi shopee yang sudah terpasang di perangkat
- Kemudian kamu bisa mengakses menu shopeepay. Sementara kalau misalnya pengen menggunakan aplikasi shopeepay langsung kamu bisa buka aplikasi tersebut ya
- Selanjutnya pilih menu transfer di bagian halaman utama
- Lalu pilih yang menu transfer ke bank
- Lanjutkan dengan mengklik menu transfer ke nomor rekening bank baru
- Sekarang tinggal pilih aja BANK tujuan dari nomor Virtual account yang bakalan kamu transfer. Di dalamnya sudah tersedia fitur pencarian yang bakalan membantu para pengguna untuk menemukan bank tujuan
- Masukkan nomor virtual account yang sudah kamu dapatkan
- Input berapa nominal yang bakalan dibayar atau akan ditransfer
- Klik menuInput berapa nominal yang bakalan dibayar atau akan ditransfer
- Klik menu lanjutkan untuk melakukan proses transaksi
- Lalu pilih menu transfer sekarang dan masukin PIN shopeepay yang kamu punya
- Tunggu saja beberapa detik maka proses pembayaran akan selesai dilakukan
- Lihat bukti pembayaran
Gimana gimana cukup gampang kan? Kamu bisa melakukan cara di atas setiap kali ingin mentransfer atau melakukan pembayaran dengan menggunakan virtual account.
Cara Transfer Shopeepay ke Rekening
Pada dasarnya pengguna aplikasi shopee bukan hanya kerap melakukan transaksi transfer shopeepay menggunakan virtual account, tapi juga banyak yang melakukan transfer shopeepay ke rekening.
Dan ini juga menjadi salah hal basic yang mungkin penting untuk kamu kuasai. Apalagi bakalan banyak sekali Keuntungan yang diperoleh ketika mentransfer ke rekening dari aplikasi shopeepay.
Berikut ini merupakan Bagaimana cara transfer shopeepay ke rekening yang bisa kamu coba.
- Pertama pastikan dulu bahwasanya saldo yang kamu miliki mencukupi, Yaitu sesuai dengan nominal yang pengen di transfer.
- Apabila memang sudah mencukupi tinggal buka saja aplikasi tersebut
- Lalu klik menu transfer dan pilih menu transfer bank
- Pilih di bagian menu tambah rekening baru lalu pilih bank tujuan. Kamu bisa menggunakan pintu pencarian untuk mempermudah dan mempercepat pencarian bank tujuan
- Selanjutnya tinggal masukin aja nomor rekening yang akan menerima transferan uang
- Lalu masukin berapa nominal saldo yang pengen di transfer ke nomor rekening tersebut
- Klik di bagian menu lanjutkan
- Selanjutnya pilih menu transfer sekarang dan masukin PIN shopeepay
- Tunggu saja beberapa saat hingga ada notifikasi transfer berhasil atau muncul bukti transfer
Tips Transfer Uang lewat Shopeepay
Sebelum mentransfer uang dengan menggunakan beberapa metode yang sudah kami bahas di atas, ada beberapa tips penting yang mesti kamu perhatikan.
- Pastikan saldo mencukupi
Tips yang pertama adalah dengan memastikan bahwa saldo kamu mencukupi. Mencukupi di sini berarti sudah sesuai dengan nominal yang akan di kirimkan atau di transfer.
Sebagai contoh, ketika akan mentransfer uang Rp20.000, maka pastikan bahwa saldo kamu lebih dari 20.000. Begitupun ketika ingin transfer uang di nominal nominal yang lain
- Buat pin
Selanjutnya adalah dengan membuat pin. Tujuannya adalah untuk mengamankan akun dari transaksi-transaksi yang di lakukan oleh orang lain
- Pahami skema transfer uang di shopee
Sementara yang terakhir adalah dengan memahami skema transfer uang di shope. Skemanya cukup simple. Dalam hal ini kamu bisa mentransfer uang paling tidak Rp10.000.
Sementara untuk nominal yang paling besarnya adalah 20 juta. Apabila ingin mendapatkan layanan transfer gratis atau bebas di admin maka kamu perlu mentransfer uang paling tidak Rp50.000.
Adapun transfer di bawah Rp50.000 akan di kenakan biaya administrasi.
Demikian ulasan kali ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba.