Cara Mengubah Video Menjadi Teks yang Cepat

  • Anita Apprilia
  • Agu 20, 2024
Cara Mengubah Video Menjadi Teks

Cara Mengubah Video Menjadi Teks yang Cepat –  Mengubah video menjadi teks adalah salah satu proses ataupun kegiatan yang cukup penting di era digital seperti ini. Baik itu untuk pembuatan subtitle kemudian dokumentasi, sampai dengan transkrip video. 

Hal ini karena kegiatan tersebut akan sangat mempermudah anda ketika ingin memperoleh informasi secara lengkap dan detail dari video yang sedang anda tonton. Sayangnya banyak juga nih masyarakat kita yang belum familiar dengan cara mengubah video menjadi teks yang cepat.

Oleh karena itu, kali ini akan kami bahas beberapa cara yang bisa Anda coba. Silakan ikuti saja step by step-nya sampai selesai.

Pengertian Transkripsi Video

Transkip video merupakan proses untuk mengonversi atau mengganti format file dari audio ataupun percakapan di dalam video menjadi teks yang nantinya bisa anda baca kemudian bisa diolah lebih lanjut sesuai kebutuhan.

Sehingga akan memungkinkan anda buat mengakses konten video di dalam bentuk teks, yang tentunya akan sangat membantu anda dalam pembuatan riset kemudian dokumen ataupun menerjemahkan.

Karena biasanya transkrip video ini memang sangat dibutuhkan untuk berbagai macam kepentingan. Termasuk kepentingan penelitian.

Mengapa Anda Membutuhkan Transkripsi Video?

Jika kita perhatikan transkrip video ini memang mempunyai berbagai macam manfaat. Manfaat yang pertama adalah untuk mempermudah pencarian serta pengelolaan konten video. Kemudian akan sangat membantu anda dalam membuat konten yang jauh lebih aksesibel terlebih lagi untuk Anda yang lebih suka membaca daripada menonton.

Kemudian, transkrip juga akan sangat membantu anda untuk menaikkan pencarian di Google. Karena teks tersebut akan membantu mesin pencarian dalam memahami konten yang anda miliki. Itulah kenapa banyak juga orang-orang yang pasti menambahkan transkrip ataupun subtitle ke dalam konten-kontennya.

Cara Mengubah Video Menjadi Teks yang Cepat 

Saat ini sudah tersedia segudang cara mengubah video menjadi teks. Anda bisa mencoba cara yang kiranya paling efektif. Berikut adalah beberapa cara yang bisa dicoba.

1. Rev.com

Cara yang pertama adalah dengan menggunakan situs ataupun aplikasi yang bernama rev.com. Situs yang satu ini merupakan sebuah layanan transkripsi terkemuka yang Mereka menyediakan opsi untuk mentranskripsi otomatis dan bisa juga manual.

Layanan manualnya mereka sangat terkenal karena mempunyai akurasi yang sangat tinggi dan banyak juga yang menggunakan layanan tersebut. Adapun layanan ini nantinya akan dikerjakan oleh para transcriber profesional. 

Sehingga hasilnya nggak bakalan mengecewakan. Adapun beberapa kelebihannya ialah akurasi yang tinggi dan juga sudah didukung dengan berbagai macam format file. Paling menariknya lagi, ketika ingin menggunakan situs ini anda cuma perlu Mengunggah video saja ke dalam situsnya.

Dengan demikian maka situs tersebut akan langsung mengembalikan transkripsi dalam waktu yang relatif sangat cepat. Sayangnya, mengubah video menjadi teks lewat layanan satu ini berbayar ya. Dan harganya cukup mahal.

Tapi kalau misalnya Anda memang membutuhkan transkripsi yang mempunyai akurasi sangat tinggi dan mempunyai budget yang besar, tentu ini bukan sebuah masalah kan?

2. Otter.ai

Otter.ai  merupakan sebuah layanan transkripsi otomatis yang menggunakan teknologi sangat canggih. Dengan menggunakannya anda bisa mengubah video menjadi teks dalam waktu yang sangat singkat dan hasil yang maksimal.

Cara menggunakan layanan ini juga cukup mudah. Hampir sama seperti cara menggunakan layanan yang sebelumnya. Kemudian mereka juga menyediakan layanan-layanan yang lain seperti integrasi dengan aplikasi yang lain kemudian fitur pencarian dan yang lainnya.

Bagi Anda yang ingin mentranskripsi secara gratis bisa coba layanan ini. Sementara untuk akurasinya memang akan sangat bergantung pada seberapa bagus kualitas video ataupun audio yang nantinya akan Anda unggah.

3. Sonix

Cara mengubah video menjadi teks cepat Yang berikutnya adalah dengan menggunakan aplikasi Sonix yang notabenenya merupakan sebuah aplikasi atau layanan yang terkenal dan sangat bagus kualitasnya.

Aplikasi yang satu ini memungkinkan anda untuk Mengunggah video dan juga memperoleh teks dengan sangat cepat. Apalagi di dalamnya sudah tersedia berbagai macam fitur-fitur tambahan yang menarik termasuk mengedit teks secara langsung.

Kemudian layanan mereka juga sudah terintegrasi dengan layanan penyimpanan awan seperti Google Drive dan juga Dropbox. Layanan ini mempunyai antarmuka yang sangat intuitif sehingga gampang digunakan.

Kemudian mereka juga menawarkan fitur editing yang sangat canggih. Sementara untuk kekurangannya ialah biaya langganan yang Memang agak mahal sih, terutama jika Anda akan menggunakannya untuk kepentingan pribadi atau individu.

4. Temi

Temi  juga merupakan sebuah layanan yang menawarkan pilihan untuk transkripsi secara otomatis. Bagi Anda yang tertarik untuk mengubah video menjadi teks secara cepat bisa Coba langsung gunakan layanan ini saja.

Karena mereka menawarkan alat editor juga, sehingga memungkinkan anda untuk memperbaiki hasil transkripsi apabila memang dibutuhkan. Ini sangat cocok untuk Anda yang sedang mencari alat transkripsi dengan harga terjangkau dan gampang digunakan.

Sayangnya akurasi transkripsi otomatisnya memang perlu dikoreksi dulu ya. Sehingga dibutuhkan ketelitian juga untuk membuat transkripsinya lebih bagus.

Cara Mengubah Video Menjadi Teks yang Cepat

Pada dasarnya ada beberapa cara mengubah video menjadi teks yang cepat dengan menggunakan layanan-layanan di atas. Berikut ini kita akan bahas beberapa cara tersebut.

1. Daftar atau Masuk

Cara yang pertama ialah dengan masuk ataupun daftar dulu ke dalam situs yang akan anda gunakan. Dalam hal ini anda bisa menggunakan layanan-layanan yang sudah kami list di atas atau bisa juga menggunakan layanan yang lain.

2. Unggah Video

Begitu sudah berhasil masuk ataupun mendaftar langkah berikutnya adalah dengan Mengunggah video yang akan anda transkripsi. Anda bisa mengunggah video dalam berbagai macam format ya Sesuai dengan konten yang anda miliki.

3. Pilih Bahasa dan Pengaturan

Adapun tahapan berikutnya ialah dengan memilih bahasa serta pengaturan tambahan supaya bisa meningkatkan akurasi transkripsi. Anda bisa mengaturnya sendiri sesuai dengan fitur yang sudah tersedia.

4. Tunggu Proses Transkripsi

Kemudian tinggal tunggu saja sampai prosesnya selesai. Untuk prosesnya ini membutuhkan waktu yang sangat bervariasi tergantung seberapa panjang konten yang anda unggah dan layanan yang akan anda pakai.

5. Periksa dan Edit

Apabila sudah selesai melakukan transkripsinya, Jangan lupa untuk memeriksa hasil yang terlebih dahulu baru kemudian melakukan editing kalau memang perlu.

6. Unduh atau Bagikan

Sementara tahapan terakhir adalah dengan mendownload ataupun membagikannya ke platform manapun sesuai keinginan.

Tips Memilih Layanan Transkripsi yang Tepat

Ada beberapa tips dalam memilih layanan transkripsi yang cepat. Yaitu pertimbangkan akurasi yang ditawarkan oleh pihak pelayanan, kemudian cari yang menawarkan banyak fitur tambahan, bandingkan harga antara platform 1 dengan platform lain, serta maksimalkan layanan uji coba versi gratisnya.

Dengan melakukan beberapa tips di atas anda bisa menemukan web ataupun layanan yang paling terbaik, baik itu dari segi harga sampai dengan tingkat akurasi. Demikian ulasan kali ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Post Terkait :