Cara Mengganti Wallpaper di Windows 11 – Salah satu kabar baik yang mungkin dinanti-nantikan oleh banyak orang ialah Windows 11 yang sudah bisa dinikmati oleh siapapun. Karena mungkin nggak sedikit di antara Anda yang selama ini sudah menunggu-nunggu rilisnya Windows 11. Iya kan?
Karena memang Windows 11 ini hadir dengan estetika visual serta kegunaan yang benar-benar jauh lebih baik dibandingkan dengan Windows versi sebelumnya. Bahkan kalau kita perhatikan Windows 11 ini mempunyai antarmuka yang lebih memanjakan para pengguna mereka.
Kemudian tampilannya juga jauh lebih modern, dan pihak Microsoft menghadirkan berbagai macam layanan dan juga fitur-fitur yang sangat menarik untuk digunakan oleh semua penggunanya. Nah salah satu hal yang paling menarik daripada Windows 11 ini ialah bagian wallpapernya.
Yang mana bagi sebuah Windows versi berapapun yang kita gunakan memang wallpaper menjadi hal yang mungkin menjadi perhatian tersendiri sih. Karena semakin menarik wallpaper yang ditawarkan maka akan semakin senang pula para penggunanya ketika mengakses Windows tersebut.
Atau lebih lagi untuk mereka yang notabenenya memang suka sekali menggonta-ganti wallpaper. Jadi meskipun wallpaper dari Windows 11 ini indah banget, tetap nggak menutup kemungkinan bahwasanya para pengguna akan pengen juga mengganti wallpaper Windows 11 yang mereka miliki dengan wallpaper yang mereka inginkan.
Karena biasanya, orang-orang akan lebih senang menggunakan wallpaper berupa foto mereka pribadi ataupun foto pasangannya, atau bahkan menggunakan foto keluarga ataupun yang lainnya. Walaupun mereka tertarik untuk menggunakan wallpaper bawaan dari Windows 11 nya ya paling hanya bertahan selama beberapa hari atau bulan saja.
Tapi kalau untuk mereka yang notabenenya memang suka menggunakan gambar-gambar bawaan dari windowsnya Ya mungkin akan bertahan selama bertahun-tahun. Bagi sebagian orang Mungkin memang tampilan wallpaper Windows 11 menarik banget lah. Tapi tetap saja kita tidak bisa memaksakan pendapat orang lain.
Kenapa ada dasarnya ada juga orang-orang yang beranggapan bahwasanya wallpaper bawaan dari Windows 11 ini tergolong cukup abstrak. Karena bunga yang dibuatnya mekar. Oke buat Anda yang mungkin tipikal orang yang lebih senang menggunakan wallpaper sendiri, mungkin belum tahu gimana cara mengganti wallpaper di Windows 11.
Nah nggak usah khawatir karena kali ini kami akan bahas Bagaimana cara mengganti wallpaper di Windows 11 yang bisa Anda coba sendiri nantinya.
Cara Mengganti Wallpaper di Windows 11
Pada dasarnya cara mengganti wallpaper di Windows 11 ini tergolong cukup mudah. Dan mungkin nggak bakalan kalah mudahnya dengan cara mengganti wallpaper di Windows versi-versi yang sebelumnya. Dan menariknya lagi Windows 11 memungkinkan para pengguna mereka buat mengubah wallpaper yang sesuai dengan keinginan para penggunanya.
Dalam hal ini kita bisa meng-custom wallpaper pilihan kita, kemudian bisa juga menggunakan Warna solid yang tersedia, membuat tampilan slide, dan yang lainnya deh. Atau bahkan kalau misalnya Anda pengen menghubungkannya ke Bing yang nantinya bakalan berganti-ganti tiap saya juga bisa banget kok.
Oke oke daripada Makin penasaran langsung saja simak beberapa cara mengganti wallpaper di Windows 11 yang gampang banget berikut ini. Cara mengganti wallpaper di Windows 11 pertama yang bisa anda lakukan ialah dengan menggunakan menu settings ataupun pengaturan yang ada pada perangkat. Dan ini menjadi salah satu cara yang tergolong sangat mudah untuk dilakukan oleh para pengguna Windows 11.
Menu setting sendiri merupakan menu untuk mengatur berbagai macam hal yang ada pada perangkat. Itu artinya kita bukan cuma bisa mengatur wallpaper saja lewat menu pengaturan tapi juga bisa mengatur berbagai macam hal-hal yang sesuai dengan kebutuhan.
Adapun cara yang bisa anda lakukan ketika akan mengubah wallpaper Windows 11 nya dengan menggunakan menu pengaturan anda bisa memilih opsi yang sudah ditawarkan. Cara pertama ialah tinggal klik saja menu start pada laptop ataupun komputer yang menggunakan Windows 11.
Kemudian Anda bisa memilih yang menu pengaturan atau settings di sana. Kalau ternyata nggak ada menu setting maka anda dapat menggunakan fitur pencarian saja. Di menu pencarian Anda bisa menuliskan tulisan setting.
Atau kalau misalnya nggak pengen ribet ya tinggal gunakan saja short key Windows + i. Apabila anda sudah ada di bagian menu pengaturannya, Tinggal pilih yang Tab personalization, lalu pilih lagi background.
Di halaman background ada dapat mengatur wallpaper yang sesuai dengan keinginan. Atau Anda juga bisa milih sendiri gambar-gambar yang sudah disediakan oleh pihak Microsoft. Kalau misalnya Anda pengen milih wallpaper yang beda maka anda dapat mengubah jenis personalize your background-nya, kemudian pilih yang picture. Kemudian Tinggal diatur saja gambar tersebut sebagai background.
Sementara kalau misalnya Anda pengen mengatur tampilan slide sebagai background maka anda bisa mengikuti cara-cara di atas tapi dengan sedikit perbedaan. Dalam hal ini, di bagian personalize your background Anda bisa memilih yang slide show buat mengatur supaya nantinya ada opsi buat memilih folder dan juga opsi setelan yang lainnya.
Lalu di bagian choose a picture album for slide Show, silahkan klik yang menu browse buat milih folder album yang isinya adalah gambar-gambar yang akan anda jadikan background. Kemudian pilih folder, dan klik choose this folder.
Apabila sudah selesai milih foldernya, nanti tayangan dari slide tersebut bakalan dimulai daripada gambar yang pertama yang ada di dalam folder. Kalau untuk mengacu kepada pengaturan default atau pengaturan bawaan daripada sistemnya maka gambar tersebut bakalan berubah tiap kali 30 menit.
Tapi nggak usah khawatir karena ternyata Anda dapat mengubah frekuensi ataupun perubahan gambarnya sesuai dengan kebutuhan. Dia dalam hal ini anda bisa mengklik saja bahagia change picture every, lalu atur frekuensi yang sesuai dengan keinginan.
Dan yang gak kalah menariknya lagi Anda Nggak cuma sekedar bisa mengatur frekuensinya saja, tapi juga bisa banget mengatur supaya perubahan gambarnya ditampilkan secara acak nantinya. Untuk menampilkannya secara acak maka anda perlu mengaktifkan toogle ‘shuffle the picture order’.
Hal ini supaya slide show-nya menampilkan gambar-gambar secara acak sesuai dengan rentang waktu yang sudah anda pilih dan tentukan tadinya.
Jadi untuk yang pertama tadi adalah cara mengganti wallpaper di Windows 11 Kalau Anda pengen menggunakan foto biasa. Sementara untuk cara yang kedua kita bahas ini ialah Ketika anda pengen menggunakan slide show, atau foto-foto yang notabenia berganti tiap interval waktu yang sudah ditentukan.
Nah Kedua jenis background ini mungkin termasuk background yang banyak digunakan oleh para pengguna Windows 11. Tapi sebelum Anda memilih, alangkah lebih baiknya jika anda mempertimbangkan lagi ketika akan menggunakan yang slide show.
Hal ini lantaran penggunaan wallpaper dalam bentuk slide show akan membuat konsumsi baterai perangkat anda lebih banyak atau lebih keras. Sehingga sangat mungkin membuat baterai perangkat anda jadi lebih cepat habisnya.
Dan sebenarnya hal ini bukan hanya berlaku untuk perangkat dalam bentuk laptop ataupun komputer. Tapi juga berlaku banget untuk penggunaan di ponsel ataupun perangkat-perangkat elektronik yang lainnya.
Maka dari itu kami lebih merekomendasikan anda untuk menggunakan foto biasa saja sebagai background. Nah itulah dia penjelasan terkait dengan Bagaimana cara mengganti wallpaper di Windows 11 yang bisa anda cobain dengan menggunakan menu pengaturan.
Demikian pembahasan kali ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba.