Cara Memasukkan Token Listrik ke Meteran

  • Anita Apprilia
  • Nov 29, 2023
cara memasukkan token listrik

Blogpress.idCara Memasukkan Token Listrik ke Meteran – Sejak tahun 2008, sistem langganan menggunakan tongkat listrik telah diperkenalkan oleh pihak PLN. Dan sebagai penggunanya kamu harus tahu bagaimana cara memasukkan token listrik ke meteran yang baik dan benar. Karena ini akan mempermudah kamu untuk menggunakannya. 

Apalagi kita tahu bahwasanya saat ini listrik menjadi salah satu kebutuhan pokok di dalam rumah. Karena ada banyak sekali perlengkapan-perlengkapan yang kita miliki yang notabene yang harus tersambung ke  aliran listrik. Mulai dari  perlengkapan untuk mencuci pakaian, sampai dengan pekerjaan untuk mencuci dan yang lainnya. 

Ditambah lagi dengan keberadaan perangkat-perangkat yang akan menghubungkan kita ke jaringan internet. Itulah Kenapa tiap masyarakat kita mesti melakukan pengisian token listrik. Adapun untuk jangka waktu pengisiannya tentu akan berbeda-beda Tiap orang. 

Hal ini disesuaikan dengan berapa jumlah token yang diisi dan seberapa banyak penggunaannya. Semakin banyak yang kamu isi maka kemungkinan cepat habisnya juga akan semakin kecil. Dengan catatan penggunaannya adalah penggunaan yang normal. 

Cara memasukkan token listrik Mungkin memang termasuk salah satu kegiatan yang cukup mudah dilakukan. Namun tentu masih ada beberapa diantara kita yang belum mengetahui bagaimana caranya karena belum pernah melakukan hal tersebut. 

Untuk kamu yang termasuk ke dalam salah satu orang yang baru saja belajar memasukkan token listrik ke meteran, bisa langsung saja simak penjelasan kali ini sampai selesai. Karena kami akan bahas step by step yang bisa kamu lakukan. 

Cara Membeli Token Listrik

cara memasang token listrik

Namun sebelum membahas Bagaimana cara memasukkan token listrik ke meteran, Hal paling umum atau paling dasar yang harus kamu lakukan adalah melakukan pembelian token listrik. Untuk pembelian token listriknya bisa kamu lakukan dengan berbagai macam cara. 

Karena saat ini sudah banyak platform serta pihak-pihak yang menyediakan token listrik yang bisa kamu beli dengan sangat mudah dan cepat. Karena ternyata proses pembelian token listrik Nggak cuma bisa dengan menggunakan pulsa Telkomsel ataupun menggunakan aplikasi resmi pihak PLN.

Tapi juga bisa banget kamu lakukan dengan mengandalkan dompet digital yang lagi ramai di internet. Mulai dari link aja dan aplikasi-aplikasi yang lain. Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membeli token listriknya: 

Dengan Menggunakan Pulsa

cara memasang token listrik

Salah satu cara mengisi token listrik yang paling mudah ialah dengan menggunakan pulsa. Dan caranya juga benar-benar simple banget. Kalau kamu mempunyai pulsa yang cukup maka nggak ada salahnya untuk menggunakan pulsa tersebut sebagai metode pembayaran pembelian token listrik. 

Namun silakan pastikan dulu kalau misalnya pulsa kamu mencukupi, paling tidak di atas Rp20.000. Metode pengecekan pulsanya bisa disesuaikan dengan ponsel masing-masing, boleh menggunakan kode dial up ataupun dengan menggunakan aplikasi My Telkomsel. 

Cara pertama yang kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi SMS dan ketik format nomor ID pelanggan# nominal token yang bakalan kamu beli. Sekarang tinggal Kirimkan pesan tersebut ke nomor layanan pln yaitu 1234. 

Lalu tunggu balasan dari pihak PLN, yang mana mereka bakalan melakukan pengecekan ketersediaan pulsa, kemudian kalau misalnya cukup maka kamu bakalan mendapatkan digit yang merupakan bentuk daripada token listrik nantinya. Kemudian kamu bisa memasukkan token dengan digit 20 tersebut ke dalam meteran. 

Menggunakan Aplikasi PLN Mobile

Cara mengisi token listrik kedua yang juga bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan aplikasi PLN mobile. Namun sebelum menggunakan cara ini kamu bisa download dulu aplikasinya di Google Play Store ataupun App Store. 

Jika sudah melakukan registrasi supaya aplikasinya bisa digunakan. Apabila semuanya sudah siap sekarang buka aplikasi PLN tersebut lewat perangkat yang kamu gunakan. Lalu kamu bisa cari dan pilih menu kelistrikan. Selanjutnya masukkan nomor ID pelanggan ataupun nomor meteran listrik kamu. 

Pilih menu beli token dan  pilih nominal yang pengen kamu beli. Selanjutnya adalah proses pembayaran yaitu dengan cara mengklik menu lanjutkan pembayaran. Kemudian pilih metode pembayaran sesuai dengan yang kamu inginkan. Ikutin instruksi pembayarannya sampai selesai. 

Apabila proses Pembayaran sudah selesai maka kamu bisa melihat bagian lihat transaksi saya. Dengan demikian maka kamu akan melihat riwayat Transaksi dan tunggu sampai ada notifikasi yang isinya adalah token listrik berjumlah 20 digit. Token Listriknya sudah siap kamu gunakan.

Selain bisa melakukan pengisian dengan menggunakan aplikasi dari pihak PLN, kamu juga bisa menggunakan dompet digital untuk melakukan pembelian atau pengisian. Karena tampaknya hampir semua dompet digital masa kini sudah menyediakan layanan untuk pengisian token listrik. 

Kalau dari segi harga nggak berbeda jauh kok dengan harga yang kamu beli di tempat-tempat biasa. Jadi tinggal disesuaikan aja dengan kebutuhan. 

Cara Memasukkan Token Listrik ke Meteran

cara memasang token listrik

Kalau misalnya kamu sudah punya kode token listrik yang notabene nya berjumlah 20 digit, maka kamu siap memasukkan pakaian tersebut ke dalam meteran. Supaya jumlah kwh-nya bertambah dan membuat listrik kamu lebih tahan sesuai dengan jumlah yang ada. 

Cara memasukkan token listrik ke meteran ini emang gampang banget deh. Yang pertama kali harus kamu lakukan adalah mempersiapkan dulu kode tokennya yaitu 20 digit yang tadinya sudah kamu peroleh ketika melakukan proses pembelian. 

Kemudian kamu bisa memeriksa sisa token listrik yang ada di mesin meteran. Hal ini agar mengetahui apakah proses memasukkan token tersebut berhasil atau tidak. Oke kalau misalnya sudah siap semua sekarang kamu bisa memasukkan 20 digit nomor token tadi dengan cara menekan angka-angka yang ada pada meteran. 

Ketika kamu salah memasukkan nomor maka kamu bisa menekan saja tanda panah yang ke bawah buat ngapus angka tersebut. Apabila semua angkanya sudah kami input maka bisa Klik atau tekan di tombol enter. Biasanya tombol ini dibuat dengan warna merah. 

Lalu pastikan pada layar tersebut ada status accept ataupun benar. Tujuannya adalah buat memastikan kalau misalnya pengisian token tadi Berhasil. Kemudian kamu bisa memeriksa lampu meterannya. Apabila lampunya berubah jadi warna hijau maka itu artinya statusnya masih cukup. 

Tapi kalau ternyata tulisannya adalah salah atau reject, maka kamu perlu mengulangi lagi proses-proses di atas. Yaitu dengan cara memasukkan 20  digit tadi dengan menggunakan cara yang sudah kami bahas. Kamu bisa mengulangi step by stepnya sampai selesai dan berhasil. 

Hal yang paling penting adalah menginput semua digit dengan baik dan benar supaya prosesnya berhasil tanpa kendala. Karena kesalahan satu digit pun akan sangat berpengaruh dan membuat prosesnya menjadi gagal. Dan nggak sedikit juga orang-orang yang gagal memasukkannya karena salah input. 

Oke itulah dia pembahasan terkait dengan Bagaimana cara memasukkan pakaian listrik ke meteran yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. 

Post Terkait :