Cara Daftar Go food Partner Online 2024

  • Anita Apprilia
  • Nov 27, 2023
cara daftar go food

Blogpress.idCara Daftar Go food Partner Online 2023 – Salah satu bisnis yang masih eksis sampai saat ini adalah bisnis makanan. Yang mana bisnis makanan ini tampaknya memang terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu. Dan ternyata bisnis makanan masuk ke dalam daftar bisnis yang tidak akan pernah ada matinya sampai kapanpun. 

Hal ini lantaran makanan menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia yang meski dipenuhi untuk melangsungkan kehidupan. Untuk melakukan bisnis online ada beberapa alternatif yang bisa kamu lakukan. Salah satunya adalah dengan mendaftarkan bisnis kamu ke aplikasi go-jek. 

Supaya terdaftar menjadi salah satu partner gojek. Layanan pengantaran makanan atau bisnis ini nantinya akan disebut dengan go-food partner. Apabila kamu mempunyai bisnis makanan baik itu yang masih berkembang atau sudah ada sejak lama, maka tidak ada salahnya untuk memperhatikan beberapa cara daftar go food. 

Dan kali ini kami akan mencoba membahas terkait dengan cara daftar go food dan beberapa hal yang mesti kamu perhatikan. Dan tentu saja ini juga sangat berlaku untuk siapapun yang tertarik terjun ke dunia bisnis makanan. Selain mendaftarkan bisnis makanan kamu ke aplikasi go-jek, kamu juga bisa mendaftarkannya ke aplikasi lain. 

Karena saat ini layanan bisnis online makanan bukan hanya ada di aplikasi go-jek melainkan juga terdapat di berbagai macam aplikasi-aplikasi. Mulai dari aplikasi grab kemudian aplikasi shopee, jogjaku, dan berbagai macam aplikasi-aplikasi lain. 

Atau bahkan nggak menutup kemungkinan pula untuk kamu daftarkan atau jual lewat marketplace yang ada di Facebook dan juga Instagram. Karena keduanya termasuk salah satu metode untuk berjualan online yang ramai menjadi pilihan masyarakat kita. 

Nah berikut ini merupakan beberapa cara daftar go food partner yang bisa kamu perhatikan dan nantinya bisa kamu lakukan satu persatu. Dan yang paling penting jangan lupa untuk memperhatikan bahwasanya seluruh syarat dan ketentuannya sudah terpenuhi. 

Kemudian Jangan lupa untuk membaca syarat dan ketentuan tersebut sampai selesai, baca dengan seksama juga ya. 

Tentang Aplikasi Gojek

Aplikasi go-jek merupakan salah satu start up yang sangat terkenal di seluruh dunia. Hal ini lantaran terobosan-terobosan yang ada di dalamnya. Dengan menggunakan aplikasi go-jek kamu nggak cuma sekedar bisa melakukan pencarian transportasi online. 

Tapi juga bisa banget mendaftar sebagai partner mereka. Dan makin resmi tampaknya semakin banyak layanan-layanan yang tersedia di go-jek. Selain bisa mendaftar sebagai partner bisnis makanannya kamu juga bisa daftar ke partner-partner bisnis mereka yang lain. 

Kemudian nggak ada salahnya juga untuk mencoba beberapa fitur-fitur yang mereka sediakan. Aplikasi ini mempunyai tampilan yang cukup sederhana sehingga gampang untuk dipahami. Dan layanan-layanan yang mereka tawarkan tergolong sangat membantu masyarakat. 

Terlebih lagi untuk mereka yang notabene nya memang lebih senang menggunakan layanan-layanan online. Kalau kita perhatikan go-jek merupakan salah satu pelopor layanan-layanan startup yang sangat membantu. Dan kehadirannya sangat menguntungkan bagi banyak pihak. 

Mulai dari pihak yang memang pengen menggunakan layanan-layanan online tersebut sampai dengan pihak-pihak yang pengen menjadikannya sebagai bisnis. Termasuk kamu yang pengen daftar sebagai partner gofood-nya mereka. 

Cara Daftar Gofood Partner Online 2023

Bagi kamu yang tertarik untuk mendaftarkan bisnis makanan yang kamu miliki ke aplikasi go-jek atau pelayanan go-food, bisa pahami dulu Beberapa syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pihak gojeknya. Dan berita ini merupakan berita yang kami dapatkan dari situs resminya go-jek. 

Adapun syarat dan ketentuan pertama ialah dari segi bentuk usahanya. Yang mana bentuk usaha yang bakalan kamu promosikan di dalam aplikasi go-jek nantinya adalah outlet yang aktif dalam menjual makanan dengan minuman. 

Kemudian kamu harus mempersiapkan email yang nantinya kamu gunakan untuk mendaftar dan juga nomor handphone. Pastikan keduanya merupakan email dan juga nomor HP yang aktif buat usaha tersebut. Kemudian kamu juga nantinya akan memasukkan alamat lengkap dan nomor telepon outlet.

Kemudian ada KTP pemilik outletnya, Nomor Pokok Wajib Pajak pemilik usaha atau bisnis tersebut, PBI kalau misalnya kamu punya tarif pajak restoran, dan yang gak kalah pentingnya lagi adalah nomor rekening yang mempunyai usaha tersebut untuk melakukan pencairan dana penjualan. 

Kalau ternyata pemilik rekeningnya beda dengan yang mempunyai usaha maka kamu mesti mempersiapkan dulu beberapa dokumen-dokumen pendukung, kayak buku tabungan kemudian halaman e-banking sampai dengan rekening koran.

Ya Secara umum Beberapa syarat dan ketentuan di atas tergolong sangat sederhana dan sudah pasti kamu miliki. Halo semuanya sudah lengkap bisa langsung melakukan beberapa acara daftar go food partner berikut ini. 

Download Aplikasi GoBiz

Cara daftar go-food pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan mendownload aplikasi GoBiz. Aplikasi tersebut bisa kamu dapatkan dan unduh lewat Google Play Store. Untuk cara downloadnya gampang karena sama seperti kamu mendownload aplikasi-aplikasi pada umumnya.

Buka Aplikasi dan Pilih Kategori Pendaftaran

Kemudian cara daftar go food yang berikutnya adalah dengan membuka aplikasi tersebut. Lalu di halaman aplikasinya kamu bakalan menemukan beberapa kategori pendaftaran go-food. Dalam hal ini ada yang milik usaha pribadi kemudian usaha milik perusahaan dan ada juga yang tambah outlet baru. 

Kamu bisa memilih mana yang kiranya sesuai dengan bisnis yang akan kamu daftarkan ke dalam layanan go-jek kali ini. 

Isi data yang Dibutuhkan

Begitu kamu selesai memilih kategori pendaftaran maka kamu akan diminta untuk mengisi beberapa data. Dalam hal ini kamu bisa mengisi data pemilik usaha kayak nama pemiliknya kemudian alamat Email nomor HP dan yang lainnya.  Begitu semua data-data terisi lanjutkan dengan mengklik menu kirim data pemilik.

Masukkan OTP 

Begitu kamu mengklik menu kirim data pemilik maka pihak go-jek bakalan mengirimkan kode OTP lewat SMS pada nomor tersebut. Silakan Buka aplikasi SMS yang ada pada perangkat dan lihat kode OTP yang sudah dikirimkan oleh pihak go-jek. Dan masukkan kode otp-nya ke dalam kolom yang tersedia. Kemudian konfirmasi.

Lengkapi Data Usaha

Setelah melengkapi data-data pemilik usaha sekarang kamu akan melanjutkan proses berikutnya yaitu dengan melengkapi data bisnis atau usaha. Yang notabene nya sesuai dengan yang sudah kamu pilih tadi. Silakan isi data-datanya dengan baik dan benar, sesuai dengan yang ada pada dokumen resmi yang memang mereka minta. 

Begitu selesai mengisi dokumen-dokumen kamu bisa mengklik menu verifikasi data usaha saya. Tunggu beberapa saat maka bakalan muncul pop up konfirmasi buat ngecek lagi data-data yang tadinya sudah kamu input. Kalau dirasa sudah baik dan benar klik menu kirim. 

Apabila datanya sudah terkirim maka tim aplikasi bakalan melakukan yang namanya verifikasi data, dan ini hanya akan memakan waktu sekitar 2 hari kerja. Kalau misalnya selesai proses verifikasi dan pengajuan kamu telah disetujui maka kamu bisa langsung melanjutkan proses aktivasinya pada aplikasi GoBiz. 

Post Terkait :