10 Aplikasi yang Bagus untuk Ponsel Baru – Ketika baru saja membeli ponsel, Anda hanya akan menemukan beberapa aplikasi bawaan dari ponsel tersebut. Seperti layanan Telepon, SMS, kalkulator, kamera, dan lain sebagainya.
Yang mana aplikasi-aplikasi tersebut tentu masih sangat kurang dan tidak menunjang berbagai macam kebutuhan anda nantinya.
Sehingga Anda perlu yang namanya mendownload aplikasi yang bagus untuk ponsel baru. Dan ponsel yang kita maksud kali ini merupakan ponsel dengan sistem operasi Android. Bagi Anda yang penasaran Apa saja aplikasi yang bisa di download bisa simak beberapa daftar aplikasinya berikut.
Aplikasi yang Bagus untuk Ponsel Baru
Kita tidak bisa memungkiri bahwasanya saat ini ada banyak sekali aplikasi-aplikasi yang tersedia di internet. Dan kita juga tidak bisa memungkiri bahwasanya proses pendownloadan aplikasi bisa dilakukan secara mudah dan sangat-sangat cepat. Hal ini karena sudah tersedia yang namanya Google Play Store.
Nah bagi Anda yang mungkin bingung hendak mendownload aplikasi yang mana maka kami akan Berikan beberapa rekomendasi. Dan aplikasi-aplikasi ini merupakan aplikasi yang pada umumnya sangat sering diinstal oleh orang-orang dan cukup berguna untuk menunjang beberapa kegiatan.
1. Spotify
Untuk aplikasi yang pertama ialah aplikasi spotify. Beberapa diantara Anda pasti ada yang pernah mendengar istilah music is life, live without music would be a mistake. Dan tentu saja istilah ini merupakan istilah yang sangat cocok Bagi siapapun yang tertarik dengan dunia musik.
Nah jika anda merasa Anda adalah tipikal orang tersebut Anda harus mendownload aplikasi spotify. Karena dengan bantuan aplikasi ini anda bisa menemukan berbagai macam jenis musik dari banyak penyanyi ataupun pemusik yang ternama. Karena memang bahasa dari aplikasi spotify adalah streaming musik.
Aplikasi ini memungkinkan siapapun untuk mendengarkan musik secara cuma-cuma hanya lewat Ponsel yang ada di genggaman saja.
Bahkan yang paling menariknya lagi aplikasi ini bisa di download secara gratis hanya lewat Google Play Store saja. Namun jika anda tertarik untuk menggunakan yang versi premium maka anda mesti mengeluarkan sejumlah uang.
2. Instagram
Mungkin ada yang kurang setuju Mengapa Instagram masuk ke dalam aplikasi yang bagus untuk ponsel baru kan? Tentu saja hal ini merupakan sesuatu yang sangat wajar dan biasa. Kalau menurut penulis sendiri di Instagram merupakan aplikasi yang cukup recommended untuk digunakan pada ponsel baru ataupun ponsel lama.
Hal ini karena dengan bantuan Instagram kita bukan hanya sekedar bisa melihat aktivitas orang yang dekat dengan kita, atau hanya sekedar melihat tayangan-tayangan yang ada. Tapi lebih daripada itu Instagram bisa dijadikan sebagai salah satu wadah ataupun tempat anda berkreasi dan juga belajar.
Hal ini dikarenakan banyak sekali para konten kreator yang mengunggah postingan-postingan yang inspiratif dan juga edukatif. Dan tidak sampai situ saja, fitur-fitur yang ditawarkan oleh aplikasi Instagram juga tergolong sangat mendukung untuk proses belajar dan kegiatan-kegiatan edukasi lainnya.
Salah satu fitur tersebut adalah fitur live streaming. Dengan fitur live streaming inilah setiap orang bisa menyiarkan agenda-agenda bermanfaat mereka sehingga bisa ditonton oleh banyak orang.
Bahkan aplikasi ini juga sudah menyediakan fitur untuk para pebisnis online shop. Jadi yakin nggak pengen menggunakan aplikasi Instagram?
3. Google Photos
Untuk aplikasi berikutnya ialah aplikasi Google Photos. Sesuai dengan namanya aplikasi tato ini merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh pihak Google.
Dan Tahukah Anda bahwasanya aplikasi ini memberikan dan menawarkan setuju dan keunggulan yang mungkin akan sangat sulit untuk anda temukan pada aplikasi-aplikasi sejenisnya. Adapun Salah satu keunggulan yang sangat menarik ialah pihak Google memberikan penawaran kapasitas penyimpanan yang unlimited.
Selain itu di dalam aplikasinya juga ada beberapa fitur-fitur yang menarik. Mulai dari auto backup, share ke media sosial secara langsung, editing dan lain-lainnya. Dan berdasarkan penggunaan penulis aplikasi ini layaknya sebuah galeri yang menyimpan segudang kegiatan-kegiatan menarik Kita.
Dan dengan bantuannya lah kita bisa banget menghemat penyimpanan pada ponsel. Tidak heran jika akhirnya aplikasi ini di-download oleh lebih dari 16 juta orang.
Namun memang ada beberapa pihak ponsel yang sudah menawarkan aplikasi ini sebagai aplikasi bawaannya sehingga tidak perlu lagi di download. Oleh karena itu Jika ternyata ponsel Anda belum dilengkapi dengan Google Photos Anda dapat mendownloadnya langsung lewat Google Play Store secara gratis.
4. Evernote
Aplikasi yang bagus untuk ponsel baru berikutnya adalah aplikasi evernote. Yang namanya aplikasi Evernote sudah pasti berkaitan dengan yang namanya dunia tulis menulis. Dalam artian aplikasi-aplikasi model ini merupakan aplikasi yang memungkinkan anda untuk mencatat berbagai macam hal setiap harinya.
Dan bahkan aplikasi ini bukan hanya sekedar aplikasi untuk mencatat berbagai macam hal saja. Tapi juga memungkinkan anda untuk membuat catatan dalam bentuk suara, membagikan banyak file ke orang lain dan lain sebagainya.
Selain itu pihak developnya juga memberikan penawaran berupa banyaknya fitur-fitur menarik di dalamnya. Mulai dari reminder, snapshot dan lain sebagainya. So bagi Anda yang punya banyak kegiatan dan ingin mencatat setiap kegiatannya dengan baik bisa banget menggunakan aplikasi Evernote yang satu ini.
5. Skype
Bagian pekerja kantoran pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya aplikasi Skype. Skype sendiri merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan siapapun untuk menelpon, berkirim pesan dengan orang lain,
Selain itu aplikasi ini juga bisa banget digunakan untuk melakukan panggilan video ke semua orang yang tersebar di dunia. Namun yang perlu diperhatikan ketika menggunakan aplikasi ialah pastikan dahulu bahwa orang yang akan Anda hubungi juga sudah mempunyai akun Skype.
Dan agar bisa berhubungan dengan orang lain maka pastikan koneksi internet anda cukup baik. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang sangat recommended digunakan bagi Anda yang suka melakukan video call. Hal ini karena memang kualitas video call-nya yang sudah sangat baik.
6. Greenify
Untuk rekomendasi yang berikutnya ialah sebuah aplikasi yang basisnya adalah membantu penghematan penggunaan baterai ponsel. Dan yang paling menarik dari aplikasi ini ialah kemampuannya untuk menutup aplikasi nakal yang akan membuat baterai ponsel Anda menjadi lebih cepat habis.
Kemudian aplikasi ini juga bisa membantu meminimalisir penggunaan ram dan juga CPU supaya ponsel Anda tetap bisa beroperasi dengan baik dan maksimal.
Salah satu keunggulan yang mungkin tidak akan anda temukan pada aplikasi lainnya ialah aplikasinya akan tetap bisa bekerja dengan sangat baik meskipun ponsel Anda sudah selesai di root. Bagaimana Apakah anda tertarik untuk menggunakannya?
7. WhatsApp
Dewasa ini siapa sih yang nggak menggunakan WhatsApp? Tampaknya Nyaris semua masyarakat Indonesia pasti menggunakan aplikasi WhatsApp. Hal ini karena aplikasi berkirim pesan yang satu ini merupakan aplikasi yang sangat sederhana dan bisa digunakan dengan sangat mudah.
Terlebih lagi jika dibandingkan dengan beberapa aplikasi bertukar pesan yang lainnya. Pihak developer WhatsApp menawarkan aplikasi mereka dengan tampilan yang benar-benar sangat bersih.
Selain itu pihak aplikasi juga kerap melakukan penambahan penambahan fitur guna untuk membuat para penggunanya lebih nyaman ketika Berselancar Di aplikasi tersebut. Dengan segudang keunggulan dan ditawarkannya tidak heran kalau akhirnya aplikasi WhatsApp sudah di download oleh lebih dari 5 miliaran orang.
Apalagi nih setiap orang bisa dengan bebas menggunakan aplikasi secara gratis. Dan karena aplikasi ini merupakan aplikasi yang kerap digunakan oleh banyak orang ketika ingin bertukar kabar, itu artinya Anda juga harus mendownload aplikasi ini agar bisa berhubungan dengan orang-orang di sekitar Anda.
8. Messenger
Aplikasi yang bagus untuk ponsel baru berikutnya adalah aplikasi messenger. Sebuah aplikasi yang dikeluarkan oleh pihak Facebook. Yang mana aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi untuk berkirim pesan dengan orang lain.
Jika dulunya pihak aplikasi Facebook menawarkan fitur chatting pada aplikasi mereka Maka untuk saat ini Mereka menyediakan aplikasi khusus yang memungkinkan siapapun untuk saling bertukar kabar. Nah menariknya aplikasi messenger ditawarkan dengan berbagai macam fitur-fitur yang menarik.
Karena selain bisa digunakan untuk chattingan dengan orang lain Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi saat akan melakukan panggilan video.
9. Transportasi Online
Adapun rekomendasi yang berikutnya ialah aplikasi transportasi online. Di era yang serba online ini tentu keberadaan aplikasi model ini tergolong sangat membantu siapapun ketika mereka ingin bepergian ke mana-mana tapi tidak mempunyai kendaraan.
Atau aplikasinya juga sangat recommended digunakan oleh anda yang tidak ingin reboot membawa kendaraan sendiri ya. Dengan bantuan aplikasi transportasi online Anda bisa ke manapun dengan cukup mudah.
Dan yang paling menariknya lagi biasanya pihak aplikasi menyediakan berbagai macam layanan dan juga fitur-fitur menarik ke dalam aplikasi mereka.
Itu artinya hanya dengan menggunakan satu aplikasi saja Anda bisa memanfaatkan berbagai macam layanan-layanan menarik yang tersedia. Salah satu layanan yang paling sering dimanfaatkan adalah layanan pengiriman atau pembelian makan secara online.
10. YouTube
Sementara untuk rekomendasi yang terakhir ialah aplikasi YouTube. Salah satu aplikasi yang sangat membantu anda untuk belajar banyak hal. Karena memang ada banyak sekali konten-konten menarik yang tersedia di dalamnya.
Maka dari itu bagi Anda yang tipikalnya lebih suka belajar dengan menonton dan mendengarkan maka aplikasi ini merupakan aplikasi yang sangat cocok buat digunakan. Dan biasanya aplikasi YouTube merupakan aplikasi bawaan dari ponsel.
Namun jika ternyata ponsel Anda tidak dibekali dengan aplikasi tersebut Anda bisa kok mendownloadnya sendiri lewat Google Play Store.
Nah itulah dia 10 rekomendasi aplikasi yang sangat recommended digunakan dan di download oleh para pengguna ponsel baru. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.